Movie Review:Thirteen Days
“I do not know with what weapons World War III will be fought, but World War IV will be fought with sticks and stones. (Albert Einstein)" Kata-kata Einstein di atas telah menggambarkan betapa mengerikannya efek perang dunia III bagi dunia, sehingga kalaupun perang dunia IV dapat terjadi maka manusia hanya dapat berperang dengan tongkat dan batu. Sampai saat ini, perang dunia III memang belum terjadi, namun lima puluh tahun yang lalu, sebuah peristiwa kecil di Kuba pernah hampir memicunya. Beruntung peristiwa tersebut dapat segera berlalu dan umat manusia berhasi terhindar dari ancaman perang dunia III. Dunia pun mengenal peristiwa tersebut sebagai Krisis Misil Kuba. Puluhan tahun kemudian, peristiwa kecil di Kuba tersebut mulai terlupakan dan negara tersebut pun masih sangat melarat berkat sanksi ekonomi AS yang masih diterimanya sampai sekarang. Demi menyegarkan ingatan umat manusia tentang sebuah peristiwa kecil yang pernah hampir melenyapkan kehidupan mereka tersebut, R...